Sabtu, 16 Desember 2017

BIMTEK PEMUTAKHIRAN DATA DAN DATA PEMILIH DALAM PEMILIHAN BUPATI DAN WAKIL BUPATI TULUNGAGUNG TAHUN 2018


(Bimtek pemutakhian data dan data pemilih 16/12/2017)

TULUNGAGUNG- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Tulungagung menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek) terkait dengan Pemutakhiran Data dan Data Pemilih Dalam Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Tulungagung tahun 2018 kepada semua anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) se Kabupaten Tulungagun,  pada sabtu (16/12/2017) di Barata hall Arjuna Tulungagung.

Dalam Bimtek tersebut juga dihadiri oleh komisioner KPU Kabupaten Tulungagung yakni Bapak Suprihno dan Bapak Victor Vebrihandoko serta beberapa staf dari KPU Tulungagung. Dalam acara tersebut dibuka oleh Bapak Suprihno selaku Ketua KPU kabupaten Tulungagung dan bertindak sebagai moderator adalah bapak Victor Vebrihandoko.


(Ketua KPU Tulungagung membuka acara Bimtek 16/12/2017)

Selain itu, bimtek tersebut juga mengundang narasumber dari kepala Dinas Dispenduk Capil Kabupaten Tulungagung Ir. Moch. Justi Taufik. Dalam materi yang disampaikan beliau mengatakan, Dinas Dukcapil siap mensupport  suksesnya Pilkada Kabupaten Tulungagung, dengan melakukan pemutakiran data pemilih dengan mensinkronkan data base kependudukan Dispenduk Capil dengan data base yang dimiliki KPU. Beliau juga mengatakan akan segera melakukan percepatan penerbitan KTP-el dan suket kepada seluruh warga masyarakt tulungagung yang telah berusia 17 tahun.


(Bapak  Ir. Moch. Justi Taufik selaku narasumber Bimtek 16/12/2017)

Seperti diketahui, penyusunan data pemilih oleh KPU kabupataen tulungagung dilaksanakan dan dijadwalkan mulai sabtu (30/12/2017) hingga jumat (17/01/2018)


(Peserta Bimtek,PPK dari kecamatan Pagerwojo 17/12/2017)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar